Perangi Stunting, Kader Kalurahan Bandung Distribusikan PMT Door to Door
MUHTAR 25 Desember 2025 20:58:19 WIB
Pemerintah Kalurahan Bandung terus berupaya mencegah peningkatan angka stunting melalui program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi ibu hamil dan anak usia di bawah dua tahun (baduta).
Program tersebut dilaksanakan secara rutin setiap tahun. Sepanjang 2025, PMT telah disalurkan sebanyak tiga kali kepada ibu hamil dan ibu yang memiliki anak baduta di wilayah Kalurahan Bandung.
Untuk memastikan program berjalan efektif dan tepat sasaran, para kader desa secara kompak mendistribusikan PMT langsung ke rumah-rumah penerima manfaat.
Kader Kalurahan Bandung, Sri Rahayu Ningsih, saat ditemui pada Senin (22/12/2025), menjelaskan bahwa pendistribusian secara door to door dilakukan agar bantuan benar-benar diterima oleh sasaran yang membutuhkan. Selain itu, metode ini juga dimanfaatkan untuk memberikan edukasi langsung kepada ibu hamil dan ibu baduta mengenai pentingnya 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK).
“Seribu hari pertama kehidupan merupakan periode krusial, dimulai sejak anak berada dalam kandungan hingga berusia dua tahun. Masa ini menjadi fondasi utama bagi pertumbuhan otak, fisik, dan perkembangan kognitif anak yang akan menentukan kualitas hidupnya di masa depan,” ujar Sri.
Ia menambahkan, pemahaman yang baik mengenai 1.000 HPK sangat penting agar anak terhindar dari risiko stunting. Oleh karena itu, peran kader untuk turun langsung memberikan edukasi kepada masyarakat menjadi sangat strategis.
PMT yang diberikan kepada ibu hamil dan baduta berupa makanan bergizi, seperti buah-buahan, lauk-pauk bernutrisi, serta susu. Seluruh kegiatan ini didanai melalui Dana Desa sebagai bagian dari komitmen pemerintah desa dalam meningkatkan kesehatan ibu dan anak.
Penulis: Tri Septianingsih (Bandung)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Masjid An-Nur Konsisten Gelar Sedekah Jumat Pekan Kesepuluh
- Perangi Stunting, Kader Kalurahan Bandung Distribusikan PMT Door to Door
- Musholla Baiturrahman Nogosari 1 Dibangun Ulang
- Terserang Penyakit Moler, Petani di Desa Bandung Gagal Panen
- Warga Jamburejo Gelar Kerja Bakti Lintas Iman Jaga Kebersihan Lingkungan
- Dapat BKK Rp 40 Juta, Padukuhan Mendongan Rampungkan Pengecoran Jalan
- Penyaluran BLT Dana Desa Periode Desember 2025















