ADA KASUS COVID DIKALURAHAN BANDUNG, PUSKESMAS PLAYEN 1 MELAKUKAN TRACING

MUHTAR 14 Februari 2022 20:55:39 WIB

Sebagai tindakan pencegahan penularan covid 19 di Kalurahan Bandung, Lurah Bandung beserta Satgas Kalurahan Bandung bersama UPT Puskesmas Playen 1 dengan didampingi oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Bandung melakukan tracing terkait dengan adanya kasus covid 19 di Kalurahan Bandung. Acara ini dilaksanakan pada Senin (14/02/2022)

Tracing dilakukan di salah satu pondok yang bertempat di kalurahan bandung. Dari hasil pemeriksaan swab yang dilakukan oleh petugas dari Puskesmas Playen 1 diperoleh sebanyak 61 orang( 56santri, 3musyrif, 1cs, dan 1 pengasuh).

Dengan hasil pemeriksaan swab antigen 38santri hasil positif, dan 2 musyrif dengan hasil positif.dan 21 sisa orang lainnya dengan hasil swab negatif. Untuk hasil positif ataupun negatif akan tetap menjalankan isolasi mandiri sampai waktu yang ditentukan oleh petugas dari Puskesmas Playen 1.

Maka dari itu dihimbau untuk masyarakat agar selalu tetap memakai masker dan menaati protokol Kesehatan agar terhindar dari covid 19 yang saat ini masih ada. “ jelas Lurah Bandung Bp Mawal Edi Tri Kusmantya”

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar